News

Dikenal sebagai Polisi Dermawan, Asep Guntur Rahayu Rangkap Jabatan di KPK

Direktur Penyidikan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Brigjen Pol Asep Guntur Rahayu rangkap jabatan sebagai Pelaksana Tugas (Plt) Deputi Penindakan dan Eksekusi KPK menggantikan Irjen Pol Karyoto.

Hal itu diakui Kepala Bagian (Kabag) Pemberitaan KPK, Ali Fikri.

“Betul Pak Asep Guntur Rahayu selaku Direktur Penyidikan sementara merangkap juga sebagai Plt Deputi Penindakan,” kata Ali, Sabtu (1/4/2023).

Ali menjelaskan, Asep merangkap jabatan hingga KPK memilih pejabat definitif. Ia pun belum tahu sampai kapan Asep menjadi Plt Direktur Penindakan dan Eksekusi.

“Sampai nanti terpilih pejabat definitifnya,” sambung Ali.

Sebelumnya, Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo melakukan mutasi di sejumlah jabatan tinggi Polri. Dalam mutasi tersebut Kapolri menunjuk Irjen Pol Karyoto menjadi Kapolda Metro Jaya menggantikan Irjen Pol Fadil Imran. Hal ini berdasarkan Surat Telegram Nomor: ST/713/III/KEP. /2023 tertanggal 27 Maret 2023 yang ditandatangani Wakapolri Komjen Gatot Eddy Pramono

Sementara, perjalanan karier Asep di KPK dimulai pada tahun 2007, saat lembaga antirasuah tersebut dipimpin oleh Antasari Azhar. Pada 2012 Asep kembali bertugas ke Polri. Pada 2013, ia ditugaskan di Dittipikor Mabes Polri. Asep Kemudian dilantik sebagai Kapolres Cianjur pada tahun 2015.

Saat menjabat sebagai Kapolres Cianjur,ia dikenal publik sebagai sosok Polisi sederhana dan dermawan. Ia sering menjadi pemberitaan media karena kepedulian sosialnya. Pria kelahiran Majalengka ini, sempat diundang oleh stasiun tv swasta untuk menceritakan ketulusannya membantu sebuah keluarga miskin hingga akhirnya memiliki rumah di Cianjur.

Naik tingkat, pada tahun 2017 Asep ditugaskan menjadi Wakapolres Jakarta Pusat.

Kembali ke KPK, Asep dilantik menjadi Direktur Penyidikan KPK. Pelantikan dilakukan oleh Sekretaris Jenderal KPK Cahya Harefa selaku Pejabat Pembina Kepegawaian (PPK) di Aula Gedung Merah Putih KPK, Kamis (2/6/2022).

Beri Komentar (menggunakan Facebook)

Back to top button