News

Elektabilitas Etho Melonjak, Zulhas: Tanda Kinerja dan Kepemimpinannya Makin Diterima Masyarakat 

Senin, 27 Mar 2023 – 11:32 WIB

Zulhas Etho - inilah.com

Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN) yang juga menjabat Mendag Zulkifli Hasan (Zulhas) dan Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir (Etho). (Foto: Inilah.com/Dea Hardianingsih)

Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN) Zulkifli Hasan (Zulhas) mengaku gembira dengan meningkatnya elektabilitas Menteri BUMN Erick Thohir (Etho) pada hasil survei terbaru lembaga survei Indikator Politik sebagai bakal calon wakil presiden.

“Hal ini menjadi tanda bahwa figur sahabat saya Etho juga semakin meningkat diterima oleh masyarakat Indonesia karena nilai elektoral adalah ukuran dari besaran aspirasi masyarakat yang dipotret secara kuantitatif melalui survei,” ujar Zulhas dalam keterangannya di Jakarta, Senin (27/3/2023).

Zulhas yang juga menjabat Menteri Perdagangan menilai kenaikan elektabilitas Etho karena dipicu oleh peningkatan kinerjanya memimpin BUMN.

“Sehingga berdampak kepada pertumbuhan ekonomi nasional dan berdampak pada trickle down effect kepada ekonomi daerah,” tutur Zulhas melanjutkan.

Di samping itu, tambah Zulhas, Etho adalah sosok yang terbuka menerima gagasan baru, pintar, profesional dan menyintai olah raga. Sebagian masyarakat tentu akan menyukai figur seperti Etho, sehingga wajar jika elektabilitasnya meningkat.

“Semoga saja sahabat saya Etho dapat menjaga dan sekaligus kinerja dan reputasinya agar terus dapat membawa manfaat bagi kemajuan bangsa dan negara,” ungkap Zulhas.

Beri Komentar (menggunakan Facebook)

Back to top button