Gallery

Foto: Mendag Zulhas Bagikan Beras Lewat Gelar Pangan Murah di Jambi

Mentri Perdagangan RI (Mendag) Zulkifli Hasan (Zulhas) membagikan beras kepada ibu-ibu di Jambi lewat Gerakan Pangan Murah (GPM) di Jambi, Sabtu  (23/9/2023). Beras yang dibagikan itu dari stand gerakan pangan murah berupa beras SPHP yang disediakan oleh Bulog Kanwil Jambi.

Untuk memastikan stok dan harga beras, Menteri Perdagangan (Mendag) Zulkifli Hasan mengagas Gerakan Pangan Murah (GPM) di seluruh Indonesia. Sejak September hingga November 2023, Pemerintah memberikan bantuan pangan beras sebesar 10 kilogram kepada 21,5 juta keluarga penerima manfaat se Indonesia.

Sementara itu, di Provinsi Jambi penyaluran bantuan pangan cadangan beras pemerintah tahap II tahun 2023 sudah bergulir.Bantuan beras tersebut ditujukan kepada 119 ribu keluarga penerima manfaat yang masing-masing mendapatkan 10 kilogram selama tiga bulan.

post-cover
Mendag Zulkifli Hasan memberikan beras dan bantuan pangan di Jambi.
post-cover
Penyerahan Simbolis Beras 10 kilogram Menteri Perdagangan (Mendag) Zulkifli Hasan (tengah)  diampingi Gubernur Jambi, AL Haris (kiri) dan Anggota DPR Fraksi PAN, Desy Ratnasari (kedua kiri) dalam program Gerakan Pangan Murah di Jambi.
post-cover
Warga Jambi berfoto bersama Menteri Perdagangan (Mendag) Zulkifli Hasan saat program Gerakan Pangan Murah.
post-cover
Menteri Perdagangan (Mendag) Zulkifli Hasan  melihat produk UMKM Jambi.
post-cover
Menteri Perdagangan (Mendag) Zulkifli Hasan  memakai produk topi buatan UMKM Jambi.
post-cover
Menteri Perdagangan (Mendag) Zulkifli Hasan saat meilhat produk unggulan UMKM Jambi.
post-cover
Warga mengajak Menteri Perdagangan (Mendag) Zulkifli Hasan berswafoto.

Beri Komentar (menggunakan Facebook)

Back to top button