News

Fraksi PAN Kantongi Nama Calon Ketua Komisi VIII Pengganti Yandri Susanto

Fraksi Partai Amanat Nasional (F-PAN) telah mengantongi nama yang akan menggantikan posisi Yandri Susanto sebagai ketua Komisi VIII DPR RI. Pergantian pimpinan di komisi VIII akan dilakukan seiring telah dilantiknya Yandri Susanto sebagai Wakil Ketua MPR RI.

“Sudah (pengganti Yandri Susanto),” kata Ketua F-PAN, Saleh Partaonan Daulay kepada Inilah.com, Sabtu (2/7/2022).

Saleh masih enggan mengungkapkan sosok yang akan menempati kursi ketua Komisi VIII menggantikan Yandri. Ia menyebut, F-PAN akan mengumumkan nama tersebut setelah pengawasan ibadah haji tuntas.

“Nanti disampaikan setelah selesai pengawasan ibadah haji,” tegas Saleh.

Sebelumnya, Saleh telah mengemukakan Yandri Susanto dan anggota Komisi VIII DPR sudah jauh hari medapat tugas mengurus pengawasan haji. Hal ini merupakan tugas sangat penting untuk diselesaikan dahulu.

Komisi VIII DPR RI membidangi urusan agama, sosial, kebencanaan, serta pemberdayaan perempuan dan perlindungan anak

Adapun Yandri Susanto telah dilantik sebagai Wakil Ketua MPR RI di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta Pusat, Kamis lalu (20/6/2022).

Dewan Pimpinan Pusat (DPP) PAN menunjuk Wakil Ketua Umum PAN sekaligus Ketua Komisi VIII DPR RI Yandri Susanto menjabat Wakil Ketua MPR. Ia menggantikan Wakil Ketua MPR sekaligus Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan (Zulhas). Sebab, Zulhas dilantik Presiden Joko Widodo sebagai Menteri Perdagangan, Rabu (15/6/2022).

Beri Komentar (menggunakan Facebook)

Back to top button