Arena

Rp6,5 Triliun per Tahun! Al Hilal Tawarkan Gaji Gila untuk Lionel Messi

Lionel Messi dikabarkan telah mendapatkan tawaran menggiurkan dari klub Arab Saudi, Al Hilal, senilai 400 juta euro atau sekitar Rp6,5 triliun per tahun.

Kabar tersebut diungkapkan oleh jurnalis sepak bola asal Italia, Fabrizio Romano, yang dianggap sering memberikan informasi yang akurat dalam bursa transfer pemain.

Menurut Romano, Al Hilal adalah pilihan ketiga bagi Messi, dengan tetap bermain di Eropa menjadi prioritas utama.

Barcelona dan PSG dikabarkan menjadi dua klub yang tertarik untuk merekrut Messi. Namun, Barcelona harus melakukan penjualan beberapa pemain untuk memberikan ruang bagi Messi, sedangkan PSG ingin memotong gaji Messi hingga 25 persen.

Sejumlah pihak sendiri masih berharap Messi kembali ke Barcelona, klub yang membesarkannya. Pelatih Barcelona Xavi Hernandez belum menutup diri untuk memulangkan striker berjuluk ”La Pulga” itu.

Al Hilal merupakan klub besar asal Arab Saudi yang berbasis di Riyadh, dan rival satu kota dari Al Nassr, klub yang diperkuat oleh Cristiano Ronaldo. Meskipun tawaran Al Hilal cukup menggiurkan, Messi dikabarkan masih ingin bertahan di Eropa hingga Copa America 2024.

More on #Messi.

🇪🇺 Leo wants to continue in Europe, at least until Copa América 2024.

🇸🇦 Al-Hilal proposal, more than €400m.

📱 Xavi, calling Leo while Barça wait on FFP to submit a bid.

🔴 PSG offered same salary as this year, but no green light.

🎥 https://t.co/Jy1XXfbpHn pic.twitter.com/rVx2iZlp7k

— Fabrizio Romano (@FabrizioRomano) April 5, 2023

Beri Komentar (menggunakan Facebook)

Back to top button