News

Survei Voxpol: Anies Capres Pilihan Publik

Survei nasional yang digelar Voxpol Center Research and Consulting mengungkapkan Anies Baswedan sebagai calon presiden (capres) paling layak pada Pilpres 2024. Alasannya, survei yang digelar di 34 provinsi dengan melibatkan 1.200 responden menyimpulkan Anies sebagai kandidat paling layak dengan raihan 34,5 persen mengungguli Gubernur Jateng Ganjar Pranowo (32,1 persen) dan Ketum Gerindra Prabowo Subianto (27,5 persen).

“Anies Rasyid Baswedan menjadi calon presiden paling layak menurut publik untuk memimpin Indonesia 2024 mendatang. Anies unggul 34,5 persen,” kata Direktur Eksekutif Voxpol Research Center, Pangi Syarwi Chaniago, di Jakarta, Jumat (18/11/2022).

Persentase tersebut didapat setelah memberi pertanyaan terbuka kepada responden siapa yang layak memimpin Indonesia pada 2024 mendatang. “Sebanyak 5,8 persen tidak tahu atau tidak menjawab,” tambah Pangi.

Pangi menilai, tingginya tingkat kelayakan Anies disebabkan kinerja yang bersangkutan ketika menjabat Gubernur DKI memuaskan, yang menandakan masyarakat di luar DKI ikut menyoroti. Hal ini dianggap menandakan bahwa pemilih Anies merupakan pemilih rasional.

“Pemilih Anies adalah pemilih rasional karena alasannya memilih adalah prestasi Anies sebagai gubernur,” ujar Pangi.

Sedangkan pemilih Ganjar didominasi oleh faktor sosiologis yang melihat pemimpin ideal dari  kedekatan dengan rakyat. Sedangkan karakter pemilih Prabowo cenderung melihat jagoannya menggunakan pendekatan psikologis ketegasan pemimpin.”Pemilih Prabowo cenderung pemilih yang psikologis, melihat dari sisi ketegasan pemimpin,” ungkapnya.

Survei Voxpol juga menyimpulkan kandidat capres yang populer, hasilnya Prabowo Subianto memiliki tingkat popularitas tertinggi dengan raihan 93 persen, diikuti Anies 80 persen dan Sandiaga Uno yang meraup 77,4 persen. Namun komposisi tersebut tidak selaras ketika responden diberi pertanyaan terbuka siapa tokoh yang bakal dipilih, hasilnya 23,6 persen responden menyebut nama Anies, diikuti Ganjar Pranowo (22 persen) dan Prabowo Subianto (18,6 persen).

Beri Komentar (menggunakan Facebook)

Back to top button