Arena

Timnas Basket Indonesia Sikat UEA di Test Event Piala Dunia FIBA 2023

Timnas Basket Indonesia mengemas kemenangan kedua di test event Piala Dunia FIBA 2023 melawan Uni Emirates Arab (UEA). Tampil dengan dukungan penuh publik Indonesia Arena Jumat (4/8/2023), Timnas berhasil menang lewat skor 66-62.

Dalam laga itu, Yudha Saputera menjadi topskor bagi tuan rumah dengan catatan 16 points, 5 rebound dan 3 assist. Torehan itu hanya berjarak satu angka dari pencetak points terbanyak di laga kali ini yaitu Qais Omar Alshabebi, yang sukses menorehkan 17 points, 15 rebound dan 1 assist.

Permainan alot tersaji di kuarter pertama. Selepas Timnas Indonesia unggul 12-11, UEA berhasil membalikkan keadaan 15-17 setelah Mamadou Diagne melepas tembakan tiga angka.

UEA berhasil menambah tiga angka tambahan, sementara, Timnas hanya mampu meraih dua poin. Kuarter pertama pun ditutup dengan skor 20-15 bagi keunggulan tim tamu.

Pertahanan alot UEA memaksa Marques Bolden dan kawan-kawan bekerja ekstra guna meraih angka demi angka.

Beberapa kali steal dan block dilakukan para pemain UEA, sehingga timnas tertinggal di separuh kuarter kedua lewat skor 22-31.

Indonesia bangkit ketika Beane Junior dan Yudha Saputera mampu memberikan lima angka hingga skor berubah 27-31. Pasukan Milos Pejic sempat mempertipis ketertinggalan 34-33 lewat dua free throw dari Yudha.

Sayang, Merah Putih gagal membuat kedudukan berbalik. UEA mempertahankan keunggulan di babak pertama lewat skor 42-37.

Memasuki kuarter ketiga, Timnas berhasil membuat seisi Indonesia bergemuruh ketika tembakan tiga angka Yudha Saputera berhasil membuat kedudukan berimbang 47-47.

Tiga menit jelang kuarter ketiga berakhir, Timnas akhirnya berbalik unggul satu angka 50-49 berkat tembakan tiga angka Widyanta Putra Teja.

Namun belum beruntung, Brandon Jawato cs masih tertinggal dengan skor tipis 50-52 atas UEA.

Indonesia tampil lebih solid di kuarter keempat. Dunk Marques Bolden membawa tuan rumah menjauh 56-52. Tak cukup sampai di situ, rebound Bolden juga membuat Timnas makin nyaman dan unggul 53-58 atas tim tamu.

Permainan alot terus tersaji satu menit jelang laga berakhir. Beruntung Timnas berhasil menjaga keunggulan dengan skor 56-64.

Pada akhirnya Timnas Basket Indonesia sukses mengamankan kemenangan kedua mereka di test event Piala Dunia FIBA 2023 lewat skor akhir

Beri Komentar (menggunakan Facebook)

Back to top button