Arena

Aremania Away ke Kediri, Arema Kena Denda Rp25 Juta

Komite Disiplin (Komdis) PSSI merilis hasil sidang per hari Kamis (20/7/2023) dan menjatuhkan sanksi ke sejumlah klub.

Hasilnya, Arema FC harus menanggung denda Rp25 juta imbas ulah Aremania yang nekat datang ke Stadion Brawijaya di pekan ketiga BRI Liga 2 2023-2024.

Mungkin anda suka

Saat itu, suporter Arema ketahuan hadir menyaksikan pertandingan antara tim tuan rumah Persik Kediri Vs Singo Edan.

Kericuhan pun pecah buntut adanya oknum suporter Arema yang nekat away ke kandang Persik di Stadion Brawijaya. Padahal, PSSI dan penyelenggara liga sepakat bahwa setiap pertandingan tidak boleh dihadiri suporter tim tamu.

Persik Kediri pun ikut kebagian getahnya. Tim berjuluk Macan Putih itu harus menerima denda Rp25 juta ulah kericuhan yang menyulut tindak penganiayaan dan perkelahian antar suporter di tribun Timur.

Tak hanya itu, Persik juga dijatuhi hukuman berupa penutupan sebagian stadion khususnya tribun Timur tempat terjadinya penganiayaan dan atau perkelahian. Hukuman itu diterapkan sebanyak 1 pertandingan saat menjadi tuan rumah.

Di sisi lain, Persebaya juga mendapat hukuman serupa dengan Arema FC. Sanksi itu dikeluarkan setelah oknum fans Bajul Ijo kedapatan hadir saat Persebaya bertandang ke markas PSIS Semarang di Stadion Jatidiri, pada pekan ketiga BRI Liga 1 2023-2024.

Berikut Hasil Lengkap Komdis PSSI, 20 Juli 2023:

1. Panitia Pelaksana Pertandingan PSIS Semarang

– Nama Kompetisi: BRI Liga 1 2023/2024

– Pertandingan: PSIS Semarang vs Persebaya Surabaya

– Tanggal Kejadian: 16 Juli 2023

– Jenis Pelanggaran: gagal mengantisipasi kehadiran suporter Persebaya Surabaya sebagai suporter klub tamu di stadion

– Hukuman: sanksi denda Rp25.000.000

2. Klub Persebaya Surabaya

– Nama Kompetisi: BRI Liga 1 2023/2024

– Pertandingan: PSIS Semarang vs Persebaya Surabaya

– Tanggal Kejadian: 16 Juli 2023

– Jenis Pelanggaran: adanya suporter Persebaya Surabaya sebagai suporter klub tamu yang hadir dalam pertandingan

– Hukuman: sanksi denda Rp25.000.000

3. Klub Persik Kediri

– Nama Kompetisi: BRI Liga 1 2023/2024

– Pertandingan: Persik Kediri vs Arema FC

– Tanggal Kejadian: 15 Juli 2023

– Jenis Pelanggaran: terjadi penganiayaan dan perkelahian antar suporter di tribun Timur

– Hukuman: sanksi penutupan sebagian stadion (tribun Timur tempat terjadinya penganiayaan dan atau perkelahian) sebanyak 1 pertandingan saat menjadi tuan rumah, sejak keputusan diterbitkan dan berlaku pada pertandingan terdekat; sanksi denda Rp25.000.000

4. Klub Arema FC

– Nama Kompetisi: BRI Liga 1 2023/2024

– Pertandingan: Persik Kediri vs Arema FC

– Tanggal Kejadian: 15 Juli 2023

– Jenis Pelanggaran: adanya suporter Arema FC sebagai suporter klub tamu yang hadir dalam pertandingan

– Hukuman: sanksi denda Rp25.000.000

Beri Komentar (menggunakan Facebook)

Back to top button