News

Besok Dikabarkan Deklarasi, Benarkah Gibran ke Cikeas Hari Ini?

Jelang dideklarasikannya sosok bacawapres Prabowo Subianto, Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka rajin sowan ke beberapa petinggi di Koalisi Indonesia Maju (KIM), seperti Ketum Partai Amanat Nasional (PAN) Zulkifli Hasan (Zulhas) dan Ketum Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY).

Tak hanya itu, beredar pula kabar bahwa Gibran akan turut menemui Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) di kediamannya di Cikeas, Jawa Barat, hari ini, Minggu (22/10/2023). Namun, kabar ini dibantah oleh Juru Bicara (Jubir) Muda Partai Demokrat, Diska Putri.

Mungkin anda suka

“Sementara saya belum dapat perkembangan terkait hal ini. Progress per siang ini, Mas Gibran baru Ketemu Mas AHY di kediamannya. Membahas kontestasi Pemilu 2024,” jelas Diska kepada Inilah.com saat dihubungi di Jakarta, Minggu (22/10/2023).

Secara terpisah, Ketua DPP Partai Demokrat, Herman Khaeron juga menyatakan bahwa SBY hingga saat ini masih berada di luar kota. “Belum hari ini. Hari ini ketemu dengan Ketum AHY,” ujar pria yang akrab disapa Hero tersebut.

Saat ditanya apakah ada penjadwalan ulang terkait pertemuan keduanya, Hero juga menjawab belum ada. Tak hanya itu, Wasekjen Partai Demokrat, Didik Mukrianto juga menegaskan bahwa pada hari ini, Minggu (22/10/2023) hanya ada pertemuan antara Gibran dengan AHY dan membahas kontestasi pemilu 2024.

“Pak SBY saya ini sedang giat di luar kota, dan terkait dengan cawapres Prabowo, Pak SBY dan Demokrat sudah menyerahkan sepenuhnya kepada Pak Prabowo,” jelas Didik.

Sebelumnya, Gibran sudah menemui Ketua Umum Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) di kediamannya, bilangan Prapanca, Jakarta Selatan, Minggu (22/10/2023).

Pantauan di kediaman AHY di kawasan Prapanca Jakarta Selatan, Gibran keluar dari rumah pada pukul 09:26 WIB. Sambil berjalan, Gibran hanya melambaikan tangan.

Gibran dan AHY berjalan menghampiri wartawan di luar gerbang. Keduanya pun berdiri bersandingan kemudian saling berjabat tangan.

Ia enggan membeberkan isi pertemuan saat ditanyai wartawan. Tak lama Gibran pun masuk ke mobil Innova berwarna hitam dan pergi dari kediaman AHY.

Beri Komentar (menggunakan Facebook)

Back to top button