News

Gempa, Sejumlah Rumah di Cianjur Ambruk Timpa Anak-Anak

Gempa yang terjadi di wilayah Cianjur menghancurkan sejumlah rumah di beberapa daerah, bahkan tak sedikit warga mengalami luka-luka akibat tertimpa bangunan.

Kondisi tersebut terlihat di Desa Gasol, Kampung Munjul, Cianjur, Jawa Barat yang sempat direkam oleh warga. Tampak para warga berteriak-teriak meminta tolong sambil menggendong anak kecil yang terluka di samping rumah yang telah ambruk.

Warga yang merekam video juga meminta bantuan agar segera didatangkan mobil ambulans untuk membantu evakuasi korban gempa. Terlebih lagi, banyak anak-anak menjadi korban hingga para ibu histeris.

Namun hingga saat ini belum ada pernyataan resmi dari Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) serta Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) setempat mengenai gempa yang mengguncang Cianjur.

Sebelumnya, Gempa bermagnitudo 5,6 mengguncang wilayah Cianjur, Jawa Barat pada Senin (21/11/2022) pukul 13.21 WIB.

Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) mencatat, gempa berada di kedalaman 10 kilometer dengan titik koordinat 6.84 Lintang Selatan (LS)-107.05 Bujur Timur (BT) dan 10 kilometer Barat Daya Kabupaten Cianjur, Jawa Barat.

Beri Komentar (menggunakan Facebook)

Back to top button