News

Jokowi Akui Tema Rakernas IV PDIP Sejalan dengan Masalah Global

Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) mengaku bahwa tema Rapat Kerja Nasional (Rakernas) IV PDI Perjuangan (PDIP) sejalan dengan tantangan global. Sebab saat ini masalah pangan ini begitu sulit dientaskan lantaran menyangkut ancaman perubahan iklim.

“Nyata dan sangat kita rasakan dalam kehidupan sehari-hari saat ini,” kata Jokowi dalam pidatonya di Rakernas IV PDIP, JIExpo Kemayoran, Jakarta, Jumat (29/9/2023).

Permasalahan pangan ini terjadi karena beberapa faktor mulai dari kenaikan suhu bumi, kekeringan akibat kemarau panjang hingga terjadinya gagal panen di berbagai wilayah.

Jokowi menyebut bahwa super El Nino nyatanya juga turut mempengaruhi pasokan pangan pada masyarakat Indonesia.

“Ditambah yang kedua juga berkaitan dengan geopolitik dunia, yang juga berpengaruh pada pasokan pangan,” ujar Jokowi.

Perang antara Rusia dan Ukraina juga berdampak secara tidak langsung terhadap ketahanan pangan Indonesia. Jokowi bahkan membenarkan pernyataan Ketua Umum PDIP, Megawati Soekarnoputri, yang menyinggung soal gandum.

“Kita impor gandum 11 juta ton dan hampir 30 persen itu berasal dari Ukraina dan Rusia karena di sana memang produsen gandum terbesar dunia,” jelasnya.

Jokowi lantas menceritakan pengalamannya saat bertemu dengan Presiden Ukraina, Volodymyr Zelensky yang mengaku bahwa saat ini terdapat setidaknya 77 ton bahan pangan yang tersendat karena perang.

Hal serupa juga diungkap Presiden Rusia, Vladimir Putin yang menyebut bahwa 130 ton gandum di negaranya terhambat untuk diekspor ke berbagai negara.

“Sehingga yang terjadi adalah di Afrika, di Asia, maupun di Eropa kekurangan pangan itu betul-betul nyata dan terjadi,” ungkapnya. 

Beri Komentar (menggunakan Facebook)

Back to top button